Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

KEBAKARAN DI MEDAN

Medan - Sebanyak delapan rumah milik warga musnah terbakar dalam kebakaran yang terjadi di Medan, Sumatera Utara (Sumut), Minggu (20/1/2013). Tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut, sementara kerugian diperkirakan ratusan juta rupiah.

Kebakaran itu terjadi di Jl. Arif Rahman Hakim Gg Sendok, Medan. Api diketahui mulai menyala sekitar pukul 03.00 WIB dari salah satu rumah yang merangkap toko penjual perabot dengan nama Sinar Sejati. Sebentar saja api merembet ke bangunan yang lain yang berada di belakangnya, termasuk membakar gudang-gudang yang berisi alat rumah tangga.

“Gudang-gudang itu berisi barang jualan alat rumah tangga, seperti springbed,” kata Agung, salah seorang warga.

Petugas pemadam kebakaran yang turun ke lokasi, segera melokalisir api. Beberapa bangunan terpaksa dirusak dalam upaya mengatasi jalaran api. Sekitar pukul 05.30 WIB, api berhasil dipadamkan.

Petugas kepolisian dari Polsekta Medan Area sudah memasang garis polisi di sekitar lokasi kebakaran. Sejauh ini masih belum dapat dipastikan apa pemicu api.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar