Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

GUNUNG API LOKON MELETUS





Pantauan di lapangan, letusan gunung berapi itu terjadi pukul 09.09, 09.15, dan 09.19 Wita. Letusan gunung tersebut mencapai 700 meter, Minggu (13/1/2013).

Tingginya letusan membuat warga yang berada di Kota Manado terlihat sangat jelas. Gumpalan abu vulkanik yang berwarna putih kelabu tebal yang keluar dari Kawah Tompaluan terlihat menjulang tinggi ke udara.

Letusan ditandai dengan suara dentuman kuat yang terdengar dari pos pemantau Gunung Lokon-Mahawu, berjarak enam kilo meter dari Kawah Tompaluan. Sementara itu, abu letusan tertiup angin timur laut.

Hingga kini suara gempa masih terdengar. Pemerintah mengimbau warga agar waspada dan tidak beraktivitas pada radius 2,5 kilometer dari kawah

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar